Pages

Minggu, 17 November 2013

Desain Sendiri Interior Mobil Yuk

Mungkin ada yang menganggap bahwa mobil merupakan rumah kedua. Hal tersebut dapat dimaklumi karena di dalam kehidupan perkotraan, orang seringkali pergi ke luar kota. Mobil inilah yang selalu menemani perjalanan kita. Maka, tidak berlebihan rasanya kalau banyak orang yang rela menghabiskan banyak uang untuk mempercantik tampilan mobil. 
Apabila mobil kita tampak indah, kita akan selalu merasa nyaman berpergian dengan mobil sehingga kerja terasa lebih menyenangkan. Salah satu upaya yang dilakukan adalah mendesain interior mobil sendiri.
Dengan interior mobil yang kita desain sendiri, kita akan terasa lebih akrab dengan mobil kita sendiri. Seolah olah mobil kita adalah cerminan diri kita. 

Salah satu hal yang paling krusial dalam desain interior mobil adalah pemilihan sarung jok mobil. Hal ini karena sarung jok mobil langsung berkaitan dengan 2 aspek, yakni aspek keindahan dan kenyamanan. Biasanya, jok mobil dipilah menjadi 2, yakni jok sintetis dan jok kulit.

Terkadang kita bingung memilih mana yang terbaik di antara keduanya karena masing masing mempunyai keunggulan dan kekurangan masing masing. Berikut merupakan jenis jenis jok mobil serta kelebihan dan kekurangannya :

1. Jok Sintetis
Jok sintetis memiliki kelebihan dari segi harganya yang relatif murah. Anda hanya perlu merogoh kocek rata rata sebesar 1-5 juta rupiah. Tentunya, semakin banyak sarung jok mobil yang dibutuhkan dalam suatu mobil, semakin mahal pula harganya. Selain itu, Sarung jok sintetis lebih mudah doirawat dan tidak mudah kotor.

Hal itu karena jok sintertis tidak bersifat menyerap cairan atau zat zat tertentu. Di samping itu, varian warnanya juga lebih banyak. Jadi, apabila Anda merupakan tipe orang yang ska memilih warna dan motif aneh-aneh, disarankan untuk menggunakan sarung jok mobil sintetis.

2. Jok Kulit
Jok kulit asli memiliki beberapa kelebihan, yakni :
- Jok ini terjamin keorisinilitasannya karena jok kulit memang terbuat dari kulit sapi yang telah disamak.

- Jok kulit memiliki warna yang tahan lama. Warnanya tidak akan pudar wlaupun dpakai dalam waktu yang lama. Paling paling hanya kotor dan terkikis karena terus menerus diduduki

- Menimbulkan rasa sejuk ketika bersentuhan dengan tubuh karena jok kulit mampu melepas panas lewbih cepat daripada jok sintetis

- Jok kulit memiliki sifat anti gores. Pemakaiannya pun sangat lama, yakni lebih dari 5 tahun. Hal tersebut membuat kita dapat menghemat pengeluaran untuk reparasi sarung joik mobil.


Jok kulit biasanya dihargai antara 4-10 juta, tergantuing dari pemakaiannya. Apabila semakin banyak kebutuhan, semakin mahallah harganya. Jok kulit biasanya diimpor dari luar negeri karena produk luar negeri dianggap mampu menjaga kualitas barangnya.

Namun, jok kulit memiliki beberapa kekurangan. Kekurangan jok kulit adalah sebagai berikut :
- Harga jok kulit yang mahal membuat kita berpikir 2 kali dalam mendesain interior kita dengan sarung jok berbahan kulit asli

- Pilihan warna yang disediakan jok kulit asli juga tidak banyakBerikut kita juga sajikan tips tips dalam membedakan jok kulit dengan jok sintetis
1. Sarung Jok kulit biasanya bersifat lkembut. Jadi, apabila diremas akan menjadi liat

2. Sarung Jok kulit akan senantiasa terlihat basah, sedangkan sarung jok sintetis akan terlihat kering dan mengkilap
3. Sarung jok kulit biasanya tersaji dalam bentuk lembaran, sedangkan jok sintetis tersedia dalam bentuk gelondongan, layaknya gelondongan karpet.
- See more at: http://www.perempuan.com/read/desain-sendiri-interior-mobil-yuk#sthash.B8Y1HYny.dpuf

Tidak ada komentar:

Posting Komentar