Pages

Minggu, 17 November 2013

Menikmati keindahan raja ampat

Sudah tidak menjadi rahasia umum lagi bahwa Raja Ampat adalah salah satu tempat wisata terindah di Indonesia bahkan di dunia. Banyak sekali wisatawan dalam maupun luar negeri yang menjadikan tempat ini sebagai tujua wisata mereka.
Bagi para pasangan yang baru saja menikah, wisata ke Raja Ampat merupakan suatu tempat yang paling indah untuk honeymoon.
Kepulauan yang berada di Papua Barat ini bayak disebut sebagai surganya dunia. Dengan pemandangan alam dan gugusaan pulau-pulau kecil yang nampak cantik sekali membuat para wisatawan akan betah berlama-lama di Raja Ampat ini.
Daya tarik Raja Ampat juga berada di bawah laut kepulauan ini. Dengan keanekaragaman ikan dan terumbu karang membuat Raja Ampat menjadi salah satu perairan bawah laut terindah di dunia.
Pantai-pantai di kepulauan raja ampat ini juga menjadi tempat bertelurnya penyu-penyu yang sudah hamipr punah dan suit sekali untuk ditemukan. Anak penyu atau tukik yang akan menuju ke laut untuk pertama kalinya inilah yang menjadi daya tarik yang luar biasa para wisatawan karena ini adalah moment yang sangat langka dan tidak bisa di sembarang tempat di temukan.
Masyarakat sekitar Raja Ampat adalah masyarakat yang sangat tradisional. Dengan pekerjaan sebagai nelayan yang masih menggunakan alat tradisional membuat kelestarian Raja Ampat semakin terjaga.
Selain keindahan laut dan pantai yang cantik dan terjaga, Raja Ampat juga memiliki kekayaan fauna yang sangat langka. Di Raja Ampat anda dapat menemenukan burung Cendrawasih, burung Maleo, burung Nuri dan masih banyak lagi.
Untuk flora sendiri, Raja Ampat juga bertaburan akan berbagai jenis bunga anggrek yang sangat banyak. Kondisi ini menjadikan Raja Ampat sebagai kawasan yang sangat sempurna untuk berwisata.
Memang untuk bisa pergi sampai ke Raja Ampat membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Dengan transportasi yang masih sulit, serta harus transit dari pesawat besar ke pesawat kecil pasti akan menambah biaya hanya untuk perjalanan saja. Tetapi jika Anda sudah sampai di Raja Ampat, anda pasti tidak kecewa dan malah ingin kembali lagi dan lagi.
Tunggu apa lagi, untuk mengurangi stress dipikiran anda karena rutinitas keseharian dan bulan madu dengan pasangan anda, Raja Ampat bisa menjadi pilihan utama.
(Foto: Dok. rajaampatkab)
- See more at: http://www.perempuan.com/read/menikmati-keindahan-raja-ampat#sthash.MOc2qe6z.dpuf

1 komentar: